Selamat Jalan, Farida Ardans
Innalillahi waiinnailahi rojiun, seluruh jajaran Pimpinan dan Anggota DPR RI beserta Sekretariat Jenderal DPR RI mengucapkan duka cita yang mendalam atas wafatnya Adji Farida Padmo Ardans (A-447), anggota Komisi VII DPR Fraksi Partai Demokrat.
Anggota DPR yang berasal dari dapil Kalimantan Timur ini menghembuskan nafas terakhir pada Selasa, (22/03) pukul 02.00 WIB di rumah duka Jalan Kenanga Nomor 2A RT 05/RW 02, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Legislator yang dilahirkan di Tenggarong pada 1 Oktober 1939 ini meninggalkan dua orang anak yakni Ferucha Arietna dan Andere Fahlevi. Dalam jenjang pendidikan, Farida menyelesaikan studi S1 di Universitas Mulawarman dan Doktor Honoris Causa dari Western University, Amerika Serikat.
Istri mantan Gubernur Kalimantan Timur HM Ardans ini rencananya akan dimakamkan di tanah kelahirannya yakni Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur pada hari ini, pukul 13.20 WITA.
Sebagaimana diketahui, Farida Ardans adalah legislator yang dilantik pada 15 Desember 2015 periode 2014-2019 sebagai Pergantian Antar Waktu (PAW) menggantikan Noorbaiti Isran Noor yang mengundurkan diri karena mengikuti Pilkada Serentak 2015.
Sepanjang hidupnya, Farida yang juga sebagai anggota Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR ini banyak mengabdikan dirinya ke berbagai organisasi dan instansi, diantaranya pernah tercatat sebagai Ketua Dharma Wanita, penyiar Radio Republik Indonesia (RRI). (hs) foto: dev/mr.