Komisi XI Pantau Kinerja Ekonomi dan Perbankan Sumsel

01-11-2018 / KOMISI XI

Komisi XI DPR RI melakukan Kunjungan Kerja Reses ke Provinsi Sumatera Selatan, dalam rangka menjalankan fungsi pengawasan di sektor keuangan dan perbankan. Dalam rangkaian kunjungannya, Tim Kunker juga ingin mengetahui pertumbuhan ekonomi dan inflasi, serta penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan kinerja perbankan di Sumsel.

 

Tim Kunker dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Achmad Hafisz Tohir direncanakan akan mengadakan pertemuan dengan Pemerintah Provinsi Sumsel, Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Sumsel pada Kamis (01/10/2018) pukul 08.30 WIB.

 

Pertemuan dilanjutkan antara Tim Kunker Komisi XI DPR RI dengan Bank Indonesia dan Badan Pusat Statistik (BPS) dan Pemprov Sumsel pada pukul 14.30 WIB sampai selesai. Malam harinya, sekitar pukul. 19.00 WIB, Tim Kunker akan mengadakan pertemuan dengan Otoritas Jasa Keuangan, Askrindo, Jamkrindo dan IKNB. Tim Kunker ini juga diikuti oleh 18 orang Anggota Dewan dari berbagai Fraksi. (si/sf)

BERITA TERKAIT
Fathi Apresiasi Keberhasilan Indonesia Bergabung dalam BRICS, Sebut Langkah Strategis untuk Perekonomian Nasional
08-01-2025 / KOMISI XI
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Komisi XI DPR RI Fathi, menyampaikan apresiasi atas pengumuman resmi yang menyatakan Indonesia sebagai anggota penuh...
Perusahaan Retail Terlanjur Pungut PPN 12 Persen, Komisi XI Rencanakan Panggil Kemenkeu
05-01-2025 / KOMISI XI
PARLEMENTARIA, Jakarta – Ketua Komisi XI DPR RI Misbakhun menegaskan pihaknya dalam waktu dekat akan memanggil jajaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu)...
Edukasi Pasar Modal Sejak Dini Dapat Meningkatkan Literasi Keuangan Generasi Muda
04-01-2025 / KOMISI XI
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Komisi XI DPR RI Fathi menyambut baik usulan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati yang menginginkan edukasi...
Anis Byarwati Apresiasi Program Quick Win Prabowo: Potensi Kebocoran Anggaran Harus Diminimalisasi
25-12-2024 / KOMISI XI
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Komisi XI DPR RI, Anis Byarwati, menyatakan apresiasi dan dukungannya terhadap komitmen Presiden Prabowo untuk menjadikan...