Anggota DPR Hargai Sikap Hatta Radjasa Dalam Kasus Tabrakan Mobil Puteranya

09-01-2013 / LAIN-LAIN

 

Kejadian tabrakan itu sangat manusiawi bisa menimpa siapa saja entah itu anak pejabat maupun orang biasa, termasuk juga menimpa kepada Menteri BUMN Dahlan Iskan dengan mobil DI 19.

Demikian dikatakan anggota Komisi III DPR Ruhut Sitompul, di sela-sela pembukaan sidang di Gedung DPR Senayan Senen (7/1) siang.

Ruhut Sitompul mengharapkan kasus Rasyid Radjasa yang menabrak mobil didepannya sehingga menewaskan dua orang sebagai kecelakaan lalu lintas, berbeda dengan Afriani yang mengkonsumsi narkoba. " Kejam juga jika hal ini di samakan  dengan Apriyani, karena Apriyani kasusnya lain  bisa kejahatan, karena dia dalam keadaan mabuk karena mengkonsumsi narkoba," tukasnya.

Sementara kasus Rasyid saat mengemudi masih dalam keadaan sadar tidak terpengaruh minuman alkohol maupun tidak ada bukti karena narkoba. Kondisinya dalam keadaan betul-betul sadar jadi kejadian tersebut bisa dikategorikan manusiawi.   

Menurut Ruhut, kecelakaan itu bisa saja terjadi karena yang mengemudikan mobil tersebut itu dalam keadaan mengantuk.   Akan tetapi apapun Hatta Rajasa sebagai orang tua yang bertanggungjawab  dan menyatakan proses hukum berjalan terus, serta dari Kepolisian juga tetap berjalan dengan baik, tinggal bagaimana nanti hasil pemeriksaan dokter.

Ruhut Sitompul menegaskan bahwa dirinya mengatakan tetap positif thinking, apalagi dalam pemeriksaan dokter menyatakan tes urinnya negatif.

Dia mengatakan   profesional saja jangan karena masalah ini jadi dipolitisir hanya karena gara-gara Menko Perekonomian Hatta Rajasa ingin mencalonkan jadi calon presiden. " Kita hargai sikap Menko Perekonomianjanganlah dipolitisir, " tegas Ruhut menambahkan. (Spy), foto : iwan/parle.

BERITA TERKAIT
Kunjungi Tanambulava Sulteng, Matindas Dengarkan Aspirasi dan Salurkan Bantuan
04-02-2025 / LAIN-LAIN
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota DPR RI Matindas J Rumambi menyerap aspirasi dan menyerahkan bantuan kepada warga Desa Sibalaya Barat, Kecamatan...
Rocky Chandra Serukan Kewaspadaan Masyarakat Hadapi Banjir dan Longsor di Jambi
04-02-2025 / LAIN-LAIN
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota DPR RI dari Dapil Jambi memberikan tanggapan terkait meningkatnya bencana banjir dan longsor yang melanda di...
Rocky Candra Desak Pertamina Tanggung Jawab atas Kerugian Warga Terdampak Proyek di Jambi
02-02-2025 / LAIN-LAIN
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota DPR RI dari Dapil Jambi, Rocky Candra, mendesak PT Pertamina (Persero) dan anak perusahaannya, PT Pertamina...
Novita Hardini Apresiasi Inovasi Pemkab Trenggalek Libatkan Baznas dalam Program MBG
02-02-2025 / LAIN-LAIN
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota DPR RI Dapil Jawa Timur VII Novita Hardini, mengapresiasi inovasi Pemkab Trenggalek dalam menjalankan program Makan...