Dapat Hibah Tanah dari Pemkab, Komisi VIII Komitmen Bangun Embarkasi Haji di Demak

07-12-2024 / KOMISI VIII
Ketua Tim Kunker Komisi VIII ke Demak, Abdul Wachid, bersama tim saat meninjau pembangunan asrama haji di Jalan Lingkar Demak Desa Botorwjo, Wonosalam, Demak, Jawa Tengah. Foto: Ridwan/vel

PARLEMENTARIA, Demak – Tim Komisi VIII DPR RI melakukan peninjauan pembangunan asrama haji di Jalan Lingkar Demak Desa Botorwjo, Wonosalam, Demak, Jawa Tengah. Lahan untuk membangun asrama haji tersebut merupakan hibah dari Pemkab Demak guna memberikan solusi atas membludaknya Asrama Haji Donohudan, Boyolali, tiap tahunnya. Terlebih Indonesia kembali mendapat kuota 221.000 jemaah pada operasional haji 1446 H/2025 M.

 

“Kami memberikan apresiasi kepada Pemerintah daerah Demak yang telah menghibahkan tanah untuk dibangun asrama haji. Sehingga kami dapat melaksanakan tugas dan bertatap muka secara langsung terkait Peninjauan Lokasi rencana embarkasi haji Demak,” ujar Ketua Tim Kunker Komisi VIII ke Demak, Abdul Wachid, saat berikan sambutan di Wonosalam, Demak, Jawa Tengah, Sabtu (7/12/2024).

 

Wakil Ketua Komisi VIII ini menekankan pihaknya mendorong adanya embarkasi haji di Kabupaten Demak segera terwujud. Dengan tujuan agar mempermudah Jemaah berangkat ke Tanah Suci, keberadaan asrama haji baru tersebut untuk mengantisipasi bertambahnya kuota haji Indonesia ke depan termasuk di Jawa Tengah.

 

“Oleh karena itu, mudah-mudahan pada tahun 2025 mendatang kita bisa mewujudkan mulai pembangunan asrama haji baru yang akan dibangun di Kabupaten Demak,” jelas Politisi Fraksi Partai Gerindra ini.

 

Sebagaimana diketahui Kuota haji Jawa Tengah berjumlah 30.377 jemaah, terdiri dari jemaah haji sesuai nomor urut porsi sebanyak 28.510 jemaah. Jemaah haji prioritas lansia sebanyak 1.519, petugas haji daerah 258 orang dan pembimbing KBIHU 90 orang.

 

Rencana lokasi embarkasi asrama haji di demak memerlukan dukungan kita semua, karena itu dari kanwil kemenag propinsi Jawa Tengah untuk senantiasa membangun komunikasi dengan pihak pemda daerah Demak, karena syarat Pembangunan asrama haji adalah adanya lahan tanah hibah yang diberikan pemerintah daerah ke PHU untuk dibangun dengan menggunakan anggaran dari Kementerian Agama RI dan Badan Penyelenggara Haji,” pungkasnya. (rdn)

BERITA TERKAIT
Marwan Dasopang: Anggaran Visa Haji Dobel Harus Diusut Secara Hukum
09-01-2025 / KOMISI VIII
PARLEMENTARIA, Jakarta – Ketua Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Marwan Dasopang, mengungkapkan bahwa salah satu...
Komisi VIII: Prabowo Belum Puas Penurunan Biaya Haji 2025, Harapkan Lebih Rendah Tahun Depan
08-01-2025 / KOMISI VIII
PARLEMENTARIA, Jakarta – Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang menjelaskan bahwa Presiden Prabowo belum puas dengan capaian penurunan Biaya...
DPR Ajukan Permohonan ke Prabowo: Lobi Pemerintah Saudi Tambahkan Kuota Haji
08-01-2025 / KOMISI VIII
PARLEMENTARIA, Jakarta – Sejumlah Pimpinan dan Anggota Komisi VIII DPR RI yang tergabung dalam Panja Biaya Haji 2025 mengunjungi Istana...
Optimalisasi Pelayanan, Komisi VIII Laporkan Hasil Panja Biaya Haji 2025 kepada Wakil Ketua DPR
07-01-2025 / KOMISI VIII
PARLEMENTARIA, Jakarta - Panja Biaya Haji 2025 Komisi VIII DPR RI menyampaikan laporan kepada Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco...