Profil Perkara

No. Perkara
18/PUU-VIII/2010
Tanggal Registrasi
24 Maret 2010
Objek Perkara
Pengujian Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah Pasal 58 huruf f bertentangan dengan Pasal 1 ayat (3), Pasal 27 ayat (1), Pasal 28 C ayat (2), Pasal 28 D ayat (1) dan (3), Pasal 28 H ayat (2) dan Pasal 28 I ayat (1) UUD 1945
Inti Masalah
Bahwa norma ketentuan pasal tersebut diatas yang telah dinyatakan bertentangan dengan UUD 1945 secara bersyarat (conditionally unconstitutional) berdasarkan Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 4/PUU-VII/2009 tanggal 24 Maret 2009, dikaitkan dengan hak Pemohon dan asas equality (persamaan hak di muka hukum dan pemerintahan), khusus mengenai syarat berlakunya terbatas jangka waktunya hanya selama 5 (lima) tahun sejak terpidana selesai menjalani hukumannya, Syarat tersebut menghalangi Pemohon ikut dalam proses Pilkada, sehingga tidak adil dan merugikan hak konstitusional Pemohon. Hal ini telah melanggar ketentuan sebagaimana diatur dalam Pasal 27 ayat (1, Pasal 28 D ayat (1) dan Pasal 28 I ayat (1) ) UUD 1945.
Data Pemohon
Data Kuasa Hukum Pemohon
Data Perbaikan
Data Kehadiran
Data Putusan